9/16/2010

Awal 2012, di semua pesawat Cathay Pacific sudah bisa internetan!

Berita tentang koneksi Wi-Fi di dalam pesawat sudah lama kita dengar tetapi yang satu ini berita lebih baik lagi. Cathay Pacific dan Panasonic Avionics Corporation baru saja menandatangi kontrak kerjasama dimana nantinya di semua pesawat Cathay Pacific dan Dragonair sudah dilengkapi dengan koneksi broadband (internet) dengan kecepatan sampai 50 Mbps.

Yang menggembirakan disini, koneksi internet bisa dinikmati langsung di in-flight entertainment yang ada di bangku atau menggunakan layar LCD yang sudah ada di bangku penumpang (disebut eXConnect) jadi yang tidak bawa ponsel atau ponselnya tidak ada koneksi Wi-Fi pun masih bisa menikmati hal ini. Selain itu, yang punya ponsel pintar atau Blackberry juga bisa menggunakan ponsel mereka untuk melakukan panggilan telpon sampai mengirim SMS (disebut eXPhone).
Sayangnya layanan ini baru bisa kita nikmati di awal tahun 2012 dan juga tidak disebutkan apakah layanan ini berlaku untuk semua jenis penumpang atau hanya yang bayar mahal saja alias duduk di kelas bisnis. :-)
 
Sumber berita
Cathay Pacific and Panasonic Avionics Corporation plan to keep passengers connected as they fly

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

please leave a comment ..